SMK Negeri 1 Purwojati merupakan sekolah menengah kejuruan negeri yang berada di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Indonesia. Berlokasi di Jl.Raya Inpres Klapasawit No.07 Purwojati, Kabupaten Banyumas. Sama dengan SMK pada umumnya di Indonesia, Masa pendidikan di SMK Negeri 1 Purwojati ditempuh dalam waktu tiga tahun pelajaran, mulai dari Kelas X sampai Kelas XII. Didirikan pada tanggal 3 April 2009, berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan No: 0768 ak/65.4/Kep/KU 2008. Sekolah ini menggunakan Kurikulum 2013 dimulai dengan tingkat pertama.